Daftar Materi » » Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Nembak Cewek

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Nembak Cewek

Posted by Informasi dan Opini Terlengkap on Selasa, 26 Mei 2015

Ketika sebuah perasaan suka mulai berkembang menjadi apa yang yang dinamakan cinta, saat itulah akan ada sesuatu yang akan bergelolak dalam diri kita. Ya, sesuatu itu adalah keinginan untuk mengungkapkan rasa cinta. Saat akan mengungkapkan perasaan itu, keinginan untuk mengetahui apakah ia memiliki rasa yang sama, dan ketakutan akan penolakan bercampur aduk dalam hati kita.

Untuk itu,  kali ini gue akan ngasih elo tips-tips sebelum mengungkapkan perasaan elo kepada si dia. Tips-tips ini sangat berguna untuk meningkatkan peluang elo diterima, ataupun masih bisa bersama meskipun si dia tidak memiliki rasa yang sama. Oke , langsung aja, cekidot.



1. Pastikan dulu Status doi

Hal ini merupakan hal paling utama yang harus kita lakukan sebelum nembak seseorang. Jangan sampai kita nembak orang yang sudah berpacar, apalagi bersuami. Nggak enak kan, kalau ditolak dengan alesan “Maaf, saya sudah bersuami dan punya cucu lima”

Mungkin ada beberapa oknum yang sengaja mendekati cewek berpacar karena dia merasa saingan cintanya cuma satu. Dan menurutnya, dia lebih segala-galanya dibandingin sang pacar. Hal ini memang akan meningkatkan peluang diterima kalau memang si doi itu punya respon positif terhadap perasaan kita. Tapi, kalian harus ingat pepatah dari negri sebrang: “kalau dia bisa meninggalkan pacarnya demi kamu, harusnya kamu sadar, suatu saat dia pasti akan ninggalin kamu demi orang lain”.

2. Pastikan Perasaan doi

“Yu, resletingmu itu lo kebuka”, kata Indah sambil memalingkan wajahnya dari Wahyu.

“Kamu perhatian banget sih”, jawab Wahyu sambil menutup resletingnya, “kamu mau nggak jadi pacarku?”

“…………..????”

Sebelum menyatakan cinta kepada seseorang, memastikan perasaan si dia itu sangat penting. Jangan seperti Wahyu di atas. Baru diperhatiin dikit, udah main tembak aja. Kalian pasti tau lah endingnya.

Perlu kalian ingat, seseorang baik terhadap elo belum tentu dia cinta. Perhatian belum tentu sayang. Peduli belum tentu punya perasaan lebih. Intinya, Jangan sampai menyalah artikan kebaikan sebagai tanda rasa sayang.

 Terus? Bagaimana memastikan kalo doi juga cinta sama kita?

Gampang banget. Kasihkan kode kalau elo suka sama dia. Mungkin bisa ajakin keluar berdua. Bisa nonton atau sebagainya. Bisa juga ajak ngobrolin tentang cinta serta kasih gombalan-gombalan ringan. Ingat, cuma gombalan-gombalan ringan. Saat itu, lihat respon doi. Gue yakin, jika responnya positif, peluang diterima saat nembak lebih dari 75%

3. Gunakan Cara Penembakan yang berbeda

“kamu tau nggak, selama ini aku punya rasa sama kamu. Kamu itu berarti banget bagiku. Kamu mau kan jadi pacar aku?”

* 5 menit berlalu….

* 10 menit berlalu…..

“Indah cayang bundaa offline”

Ada banyak cara untuk menembak seseorang. Salah satunya adalah dengan menembak secara tidak langsung. Bisa lewat telpon, SMS ataupun sosmed.

Jangan salah, oknum yang menyatakan cintanya lewat dunia maya itu tak sedikit. Mungkin mereka tak sanggup mengutarakan perasaannya secara langsung. Mungkin juga, mereka terlalu malu jika ditolak secara langsung.

Menurut perhitungan gue, peluang diterimanya menembak lewat dunia maya itu sangat kecil. Para cewek biasanya mikir, “kalau nembaknya aja lewat dunia maya, apakah mungkin cintanya itu nyata?!”

Untuk itu, saat menyatakan cinta ke orang yang elo sayang, pakailah metode yang berbeda. Gue sendiri pernah nembak cewek di taman rekreasi dengan menyatakannya lewat speaker pengumuman. Untung gue diterima. Coba bayangin betapa malunya gue jika ditolak. Ya, menyatakan perasaan adalah perkara memastikan hubungan dan berhadap-hadapan dengan resiko dipermalukan.

4. Cari moment yang tepat

Moment paling tepat saat nembak seseorang adalah ketika perasaannya tak karuan. Bisa saat baru putus dengan pacarnya, bisa saat dia ada masalah dengan keluarganya, atau bisa juga saat sakit panunya kambuh lagi. Intinya, momen paling tepat adalah saat dia membutuhkan seseorang untuk mengobati kegelisahan hatinya.

Tapi perlu diingat juga, saat perasaan wanita sedang tak karuan, sensinya meningkat tajam. Jadi, saat memanfaatkan moment ini, hati-hati dengan apa yang elo katakan. Salah dikit aja dengan apa yang elo ucapin bisa bahaya. Bukannya jadian yang elo dapatkan, malah gamparan yang elo rasakan.

5. Pilih Waktu yang tepat

Waktu paling tepat saat nembak cewek adalah saat ulang tahunnya. Karena hari itu adalah hari istimewa baginya. Bisa juga hari valentine yang merupakan hari istimewa bagi dunia percintaan anak muda jaman sekarang.

Namun,  ada lagi waktu yang pas untuk nembak seseorang.  Hari itu adalah tanggal 1 April. Hari itu sangat cocok jika elo ragu bakal diterima atau ditolak. Ya, saat elo ditolak, elo bisa bilang ke dia “April Mop”. Dengan begitu, walaupun elo ditolak, elo nggak akan malu sama doi. Dan jalinan pertemanan elo nggak akan terganggu ketika mendapat penolakan.

6. Lokasi penembakan yang paling Strategis

Lokasi penembakan merupakan hal paling penting diantara semuanya. Jika elo bisa nemuin tempat penembakan yang strategis, kemungkinan elo diterima akan meningkat jauh. Misalnya, elo ajak gebetan elo malem-malem ke kuburan yang jauh dari pemukiman, kemudian tembak dia disana. Gue yakin, peluang elo diterima bisa mencapai 95%.

****

Itulah hal-hal yang perlu kalian perhatikan dan pikirkan terlebih dahulu sebelum nembak perempuan. Ada satu lagi wejangan yang perlu kalian ingat: Penembakan bisa saja menjadi akhir dari sebuah pertemanan. So, jangan asal nembak gitu aja, sebelum elo yakin elo bakal diterima.

Jika ada hal-hal lain selain diatas atau pengen nembak seseorang, bisa share strateginya di coment box lho.

Thanks for reading & sharing Informasi dan Opini Terlengkap

Previous
« Prev Post

3 komentar:

  1. menurut ane nembak itu gak perlu. yang penting ungkapin aja perasaan ente. jadi doi gak perlu ngasih jawaban

    BalasHapus
  2. kale ane jomblo. dan persetan dengan cewek. apalagi nembak2...

    BalasHapus
    Balasan
    1. ini pasti si wahyu yang resletingnya kebuka tadi

      Hapus

Info dan Opini Terpopuler