Tips dan Trik Cara Cepat Menyelesaikan Skripsi

Posted by Informasi dan Opini Terlengkap on Senin, 04 September 2017


Skripsi merupakan salah satu hal yang membuat mahasiswa nggak lulus-lulus selain kehabisan uang SPP buat ikutan MLM. Mengerjakan skripsi penuh dengan perjuangan materi untuk bolak-balik mencetak revisi, perjuangan jasmani untuk begadang tiap malam, dan perjuangan mental untuk slalu bertemu dengan dosen pembimbing.

Entah apa gunanya, sebagai syarat lulus menyelesaikan studi, kita sebagai mahasiswa harus menyelesaikan skripsi. Untuk itu buat kalian yang pengen cepet lulus kuliah, sebaiknya mempersiapkan secara matang agar lancer menyelesaikan skripsi.



Berdasarkan uraian di atas, gue sebagai pentolan mahasiswa stress, akan membagikan tips dan trik cara cepat menyelesaikan skripsi. Cekidot.

1.      Lakukan Riset tipe Dosen Kalian

Ini merupakan hal yang paling penting untuk melesatkan kelancaran kalian dalam mengerjakan skripsi. Biasanya, sebelum kita mendapatkan dosen pembimbing, kita diharuskan mengajukan judul Skripsi.

Sebelum mengajukan judul skripsi, lakukan riset dosen yang ada di program studi kalian. Carilah referensi dari kakak angkatan, dosen yang “enak” yang bisa cepat untuk lulus. Jika sudah, ajukan judul skripsi dengan topik yang merupakan keahlian dari dosen tersebut. Hal ini akan, membuat diri elo mendapat dosen yang enak dan tidak menyulitkan elo dalam mengerjakan skripsi.

2.      Riset Judul yang akan kalian ajukan

Ini sangat penting sebagai bahan persiapan sebelum mengerjakan skripsi. Riset judul yang dimaksud disini adalah meriset judul skripsi yang sudah ada di perpustakaan. Kalau bisa perpustakaan kampus lain. Carilah skripsi di perpustakaan kampus lain yang sesuai dengan passion kalian. Dari situ, tinggal modifikasi sedikit judul skripsi tersebut menjadi judul yang akan elo ajukan nanti. Hal ini akan membuat elo lebih mudah, dalam mengerjakan skripsi elo. Kajian teori dapat kalian ambil dari skripsi tersebut, tapi dengan gaya penulisan yang berbeda. Simpel kan? Mudah, tak terlalu banyak mikir, dan bebas plagiasi.

Jadi, jika elo pengen skripsi elo cepet kelar, jangan sampai mengambil topik yang belum pernah ada sama sekali. Kajian teori elo mau ambil dari mana? Ngarang bebas?

3.      Jangan Banyak Tanya, Kerjain Sesuai Pemahaman Kalian

Kesalahan utama mahasiswa dalam mengerjakan skripsi adalah kebanyakan tanya kepada dosen tentang sesuatu yang kurang dia pahami. Jika nggak paham sedikit aja elo tanya sama dosen elo, dijamin bimbingan elo nggak akan kelar-kelar. Apalagi jika dosennya susah banget untuk ditemuin.

Untuk menghemat waktu dan kuantitas bertemu dosen, kerjakan aja skripsi kalian sesuai pemahaman kalian, nggak usah banyak nanya. Jika memang stuck, bisa diskusi dengan temen seangkatan yang memiliki tema yang sama dengan judul kalian. Atau bisa lihat referensi skripsi yang ada diperpustakaan yang setema juga.

Lagian, jika pemahaman elo salah, dosbing pasti benerin kok. Dengan begitu, elo bisa memperpendek waktu pengerjaan skripsi elo.

4.      Jangan Tunjukan Lagi Tulisan Yang Sudah ACC

Hal ini juga penting demi kecepatan dan kelancaran pengerjaan skripsi. Banyak banget dosen yang sudah acc atau approve isi dari latar belakang, namun masih belum setuju dengan isi dari tujuan penelitian dan yang disuruh revisi adalah tujuan penelitian, dan setelah direvisi dan diajukan kembali, latar belakangnya jadi salah. Padahal sebelumnya udah benar.

Banyak juga kasus yang terjadi pada mahasiswa dimana mereka mengajukan salah satu bab dalam skripsinya, misalnya bab 2 yang terdiri dari 30 halaman. Pada saat bimbingan, dosen membaca dari awal dan  menyuruh mahasiswanya merevisi tulisan pada halaman 21. Setelah merevisi halaman 21, dan dibimbingkan lagi, dosbing menyalahkan hal 13 yang notabennya sudah benar pada bimbingan sebelumnya, dan disuruh merevisinya. Gimana cepat selesai coba, kalau salahnya gentian?

Untuk mengatasi hal tersebut, pada saat mau memperlihatkan hasil revisi, bawa hasil bimbingan yang salah dari pertemuan sebelumnya, langsung tunjukan bagian yang salah, kemudian tunjukan hasil revisi yang sudah kalian lakukan. Serta jelaskan secara lisan, hasil revisi kalian kepada dosbing. Dengan begitu, dosen pembimbing tak ada kesempatan untuk melihat bagian lain yang sudah benar. Jika memungkinkan, bawa sekalian draf bab selanjutnya.

5.      Jangan Terlalu Naif

Banyak dari kalian pasti bertanya-tanya apa maksudnya naif disini. Tentu saja, ada banyak kenaifan yang perlu kalian hindari dalam menyelesaikan skripsi dengan cepat. Salah satunya adalah memilih judul skripsi yang “wow” yang jika dikerjakan akan memakan waktu 7 tahun seperti:

“Analisis kebenaran bumi bulat atau datar”

“Pengembangan alat untuk pergi ke masa lalu”

“Analisis arti kata “TERSERAH” yang diucapkan wanita”

Gue ingetin sekali lagi, idealis sih boleh, tapi jangan terlalu naif untuk meneliti sesuatu yang sulit kalian pahami.

Kenaifan yang lain yang harus kalian hindari, adalah kenaifan dalam penulisan isi skripsi. Jika tulisan elo sudah acc, namun menurut elo masih kurang baik, ya nggak usah diperbaiki. Jika kalian perbaiki tulisan yang sudah diterima oleh dosbing, bisa-bisa kalian akan disuruh revisi lagi. Dan akhirnya? Nggak selesai lagi.

6.      Deketin Anaknya Dosen Pembimbing

Gue nggak tau gimana jelasinnya, karena gue belum pernah nglakuin cara ini. Menurut temen yang-lebih-stres-dari-pada gue, cara ini paling ampuh dari pad acara yang lain. Apalagi elo siap melamar anaknya dosbing. Pastinya nggak mau kan, seorang dosen punya menantu mahasiswa abadi?


Oke, itu dia tips dan trik cara cepat menyelesaikan skripsi. Jika kalian punya tips dan trik lain, share di coment box ya. ^_^

Thanks for reading & sharing Informasi dan Opini Terlengkap

Previous
« Prev Post

0 komentar:

Posting Komentar

Info dan Opini Terpopuler